- TIADA KEBAHAGIAN YANG PALING INDAH, SELAIN KEINDAHAN BERBAGI DAN BERMANFAAT BAGI SESAMA - THE MOST BEAUTIFUL THINGS OF HAPPINESS, EXCEPT BEAUTY OF SHARE AND USEFUL FOR OTHERS, WARM REGARDS : ELJUNI EDIN GIRSANG, FACEBOOK : http://www.facebook.com/eljuni.girsang, MYSPACE : http://www.myspace.com/eljuni.girsang, TWITTER : http://www.twitter.com/ELJUNI_EG, YOUTUBE CANAL : http://www.youtube.com/TheEljuni -

Jumat, 04 November 2011

BERTUMBUH, ADIRA DINAMIKA MULTI FINANCE CAPAI PERTUMBUHAN PEMBIAYAAN BARU 29,7%

[Lzoonie] :PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (ADMF), perusahaan pembiayaan skala besar anak usaha PT Bank Danamon (BDMN), membukukan pembiayaan sebesar Rp 24,1 triliun hingga kuartal III 2011. 

Pertumbuhan ini naik  29,57% dibanding periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 18,6 triliun. Menurut pejabat perusahaan, pertumbuhan pembiayaan ini didorong oleh peningkatan penjualan otomotif secara nasional. 
Marwoto Soebiakno, Direktur Pemasaran Pembiayaan Sepeda Motor Adira Finance, mengatakan nilai pembiayaan tersebut untuk membiayai :
1,4 juta unit sepeda motor, meningkat 16,66% dari kuartal III 2010 yang mencapai 1,2 juta unit. 

Komposisi sepeda motor baru masih mendominasi dengan porsi 66%, sisanya merupakan pembiayaan untuk sepeda motor bekas. "Sampai September 2011, pembiayaan sepeda motor baru mencapai 951 ribu unit, sedangkan untuk sepeda motor bekas mencapai 489 ribu unit. 

Pangsa pasar yang kami miliki sampai saat ini sebesar 15,4% untuk sepeda motor baru," jelas Marwoto. Hafid Hadeli, Direktur Pemasaran Pembiayaan Mobil Adira Finance, mengatakan pembiayaan mobil mengalami peningkatan yang pesat sepanjang tahun ini. 

Total kendaraan yang sudah disalurkan mencapai 42 ribu unit mobil hingga kuartal III 2011, naik 50% dari periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 28 ribu unit. Hafid sebelumnya mengatakan perusahaan akan memperbesar porsi pembiayaan mobil agar bisa sejajar dengan pembiayaan sepeda motor. "Saat ini, pangsa pasar pembiayaan mobil baru yang sudah kami lakukan sebesar 6,3% dari tahun sebelumnya yang hanya 5%," sambungnya. 

Kegiatan pembiayaan paling besar terdapat di wilayah :
  • Pulau Jawa dan Bali dengan porsi mencapai 43%, 
  • sedangkan sisanya sebesar 57%, tersebar di wilayah lainnya seperti Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi.
Kantor pemasaran yang sudah dimiliki perusahaan mencapai 623 jaringan, tumbuh 73 jaringan baru selama sembilan bulan terakhir. Sampai kuartal III 2011, pendapatan yang sudah dibukukan perusahaan mencapai Rp 3,86 triliun, naik 38,3% dari periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 2,8 triliun. Kontribusi terbesar dari pendapatan tersebut disumbang dari pendapatan pembiayaan konsumen sebesar Rp 2,22 triliun dan pendapatan lain-lain sebesar Rp 1,65 triliun. Laba bersih yang berhasil dibukukan perusahaan sebesar Rp 1,23 triliun hingga September 2011.



0 komentar:

Posting Komentar

Teamwork Quotes

SHARING DOCUMENT

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More