[Lzoonie] :Pasar mobil bekas di Indonesia nampaknya sangat menggiurkan. Perusahaan leasing BCA Finance bahkan menargetkan dapat menangani pembiayaan kredit 40.000 mobil bekas selama tahun 2011 ini.
Deputy Director PT BCA Finance, K.A Wibowo menjelaskan untuk pembiayaan mobil bekas ini, BCA menyiapkan dana tidak kurang dari Rp 3,9 triliun.
"Tahun ini kita siapkan dana Rp 3,9 triliun. Itu kira-kira bisa untuk membiayai 40.000 mobil bekas," jelasnya di WTC Mangga Dua, Jakarta, Kamis (29/9/2011).
Peluang di pasar mobil bekas pun menurutnya masih sangat besar. Isu-isu negatif seperti kenaikan uang muka yang dicetuskan Bank Indonesia pun menurutnya tidak mempengaruhi minat beli masyarakat.
"Pasar mobil baik bekas maupun baru masih sagat cerah. Ekonomi kita sedang naik," imbuhnya.
Karena bila dihitung penyerapan dana untuk mobil bekas dan mobil baru, hingga Agustus lalu, BCA menurut Wibowo tercatat sudah menyalurkan dana hingga Rp 12 triliun.
Karena itulah, di tahun 2012 mendatang target yang jauh lebih tinggi telah mereka tetapkan.
Di tahun naga nanti, BCA Finance mengaku sudah menyiapkan dana sekitar Rp 6 triliun untuk membantu masyarakat yang ingin mendapatkan mobil bekas secara kredit.
"Itu bisa untuk 60-70 ribu unit mobil bekas," tandasnya.
Untuk mencapai target tersebut, BCA menurut Wibowo akan membuka sekitar 12 cabang BCA Finance yang khusus melayani kredit mobil bekas untuk menggenapi kantor BCA Finance yang saat ini sudah memiliki 40 kantor yang mengurus hal tersebut.
"Kita akan melakukan perbaikan pelayanan, menambah program dan membuka cabang baru seperti di Bengkulu, Aceh, Batam, Tanjung Pinang, Pare-pare, Mataram dan Kudus," pungkasnya.
0 komentar:
Posting Komentar